Aplikasi multimedia adalah, aplikasi yang dirancang serta
dibangun dengan menggabungkan elemen- elemen seperti : dokumen,
suara, gambar, animasi serta video. Pemanfaatan dari aplikasi multimedia dapat
berupa company profile, video untuk tutorial, e-Learning, maupun Computer Based
Training.
Perkembangan bandwidth internet juga memberi dampak yang
sangat baik bagi perkembangan aplikasi multimedia, sehingga aplikasi ini mulai
digabungkan sebagai fasilitas penunjang dalam aplikasi berbasis web. Melalui
aplikasi berbasis web, user dapat berinteraksi dalam mengakses serta melengkapi
content/isi dari web tersebut. Dalam perkembangannya multimedia mencakup
juga kinetik (gerak) dan bau yang merupakan konsupsi indra penciuman.
Multimedia mulai memasukkan unsur kinetik sejak diaplikasikan pada pertunjukan
film 3 dimensi yang digabungkan dengan gerakan pada kursi tempat duduk
penonton. Kinetik dan film 3 dimensi membangkitkan sens rialistis. Bau mulai
menjadi bagian dari multimedia sejak ditemukan teknologi reproduksi bau melalui
telekomunikasi. Dengan perangkat input penditeksi bau, seorang operator dapat
mengirimkan hasil digitizing bau tersebut melalui internet. Pada komputer
penerima harus tersedia perangkat output berupa mesin reproduksi bau. Mesin
reproduksi baru ini mencampurkan berbagai jenis bahan bau yang setelah dicampur
menghasilkan output berupa bau yang mirip dengan data yang dikirim dari
internet. Dengan menganalogikan dengan printer, alat ini menjadikan
feromon-feromon bau sebagai pengganti tinta. Output bukan berupa cetakan
melainkan aroma.
Pada aplikasinya multimedia dapat digunakan dalam berbagai bidang
seperti :
1. Aplikasi pada bidang sumber daya manusia :
- Dalam bidang sumber daya manusia, multimedia
merupakan media pelatihan yang cukup baik dan menarik.
- Dikenal dengan istilah computer based training (CBT) dan
interent based training (IBT)
- (Contoh : perusahaan AT&T)
- Menjadi media rekrutmen pegawai.
2. Aplikasi dalam bidang bisnis : -Presentasi
- Pemasaran
- Periklanan
- Demo produk
- Catalog
3. Aplikasi dalam bidang pendidikan :
- Tutorial
- Simulasi
pelatihan
- E-learning
4.Aplikasi dalam bidang Hiburan : - Games
- VOD : pengguna bebas mengakses data multimedia yang tersedia pada media
server
(dokumen
berita,entertaiment,film,music, dll)
- Virtual reality : * Menggunakan elemen dasar multimedia seperti ;
imagery,suara dan animasi.
* mengharuskan adanya umpan balik ( feedback ) dari
user-multimedia interaktif.
5. Aplikasi dalam bidang produksi : - film, televisi, radio
dan musik melibatkan peralatan multimedia.
- Untuk membuat dan merekayasa suatu rancangan mobil,
pesawat terbang dan bangunan.
- Digunakan di pabrik untuk memonitor atau mengontrol proses
produksi.
6. Aplikasi dalam bidang pelayanan keuangan : - keuangan
personal, pajak, perencanaan keuangan, sumber pinjaman, dan perbankan.
- smart money.com : (keuangan personal :pengelolaan
pendidikan keuangan anak, manajemen hutang, perawatan kesehatan, perencanaan
rumah, asuransi, pajak, investasi pernikahan dan perceraian, sampai masalah
perencanaan pensiun, dll.)
- citi.com : ( perbankan : situs web multimedia terbaik
versi yahoo )
7. Aplikasi sistem informasi akutansi ( SIA ) : -
Aplikasi dalam SIA , misalnya laporan akutansi yang ditampilkan meliputi
komentar audio, penjelasan dan saran.
- Istilah documendia dibuat untuk menjelaskan dokumen yang
mengkombinasikan berbagai media.
8. Aplikasi otomatisasi kantor : - workgroup computering :
memungkinkan beberapa orang untuk memakai komputer yang sama pada saat yang
sama pula. (para peserta dapat terus berdiskusi sambil melihat tampilan bersama
yang mungkin meliputi rangkaian media lengkap, fotografi dan video bergerak)
- desktop video conferencing : memungkinkan peserta
melakukan konferensi video sambil duduk dimeja masing-masing. ( tingginya biaya
transportasi dan lamanya waktu diperjalanan, aplikasi ini menjadi pilihan
)
9. Aplikasi dalam bidang travel : travel (perjalanan)
merupakan pokok bahasan multimedia yang umum karena makin banyak yang dapat
kita tunjukkan pada pelanggan mengenai kemana mereka melakukan perjalanan,
seperti apa akomodasinya dan apa saja yang bisa dilakukan setiba ditujuan, maka
makin mungkin orang akan menikmati perjalanannya dan suatu ketika ingin
menikmati layanan kita lagi.
- travelocity.com,expedia.com
10. Aplikasi dalam bidang real estate :
-Mengunjungi properti yang ditawarkan akan memakan banyak
waktu, baik bagi broker maupun bagi pembeli.
-Multimedia memungkinkan pembeli mengunjungi ratusan
properti lewat dunia maya, melihat foto rumah on-screen, memeriksa perencanaan
lantai, melihat peta jalan, dan mempelajari demografi sekeliling rumah.
Realtor.com, ColdwellBanker.com
11. Aplikasi multimedia dalam bidang saham :
- Day trading ialah pemanfaatan Internet untuk memantau
saham, lalu dalam waktu cepat menjual atau membelinya, tergantung
dari bagaimana pasar berjalan.
SmartMoney, Forbes.
12. Aplikasi dalam bidang asuransi :
- InsWeb.com, contoh dari aplikasi multimedia pada bidang
broker asuransi yang sangat baik.
Menyediakan fasilitas tutorial yang sangat baik.
Dapat membandingkan besarnya asuransi pada mobil, kesehatan,
kepemilikan rumah, dan bentuk lainnya.
13. Aplikasi dalam bidang Retail dan Mal :
- Retail Elektronik, penjualan langsung( bisnis ke konsumen)
lewat toko atau mal Elektronik, dalam bentuk format katalog elektronik.
14. Aplikasi multimedia dalam bidang lelang :
- eBay.com
- Manheim.com
15. Aplikasi multimedia dalam bidang kesehatan :
- Multimedia dapat mendukung pelayanan dan fasilitas sistem
kesehatan, ilmu kesehatan, kantor pendidikan medis, perpustakaan ilmu kesehatan
dan fotografi medis.
16. Aplikasi multimedia dalam bidang keagamaan :
- Ceramah agama di televisi dan radio.
- Quran digital dengan gambar dan suara.
- Doa dengan gambar dan suara.
- simulasi sholat dan whudu.
penerapan multimedia menurut vaughan (2004, P4), dalam
kehidupan sehari-hari manusia, yaitu dalam :
1. bisnis : aplikasi multimedia dalam bisnis meliputi
presentasi, pengajaran, pemasaran, periklanan, demo produk, database, catalog,
instan message dan komunikasi jaringan. tidak ketinggalan video conference yang
memungkinkan adanya tatap muka tanpa harus berada didalam suatu tempat yang
sama. dengan adanya aplikasi multimedia inilah, perusahaan-perusahaan dapat
menjalani bisnisnya lebih lancar.
2. pendidikan : mengubah proses belajar mengajar yang
konvensional menjadi lebih menarik dan interaktif, sehingga proses belajar -
mengajat tidak terlalu monoton seperti selama ini yang dilakukan
disekolah-sekolah pada umumnya. contohnya seperti aplikasi multimedia untuk
meningkatkan kemampuan membaca pada anak-anak. aplikasi tersebut dapat
disisipkan animasi-animasi yang tentunya menarik bagi anak-anak sehingga dapat
menbantu meningkatkan minat mereka dalam membaca maupun belajar hal lainnya.
3. rumah : aplikasi multimedia dalam rumah sangat beraneka ragam.
contohnya komputer yang menggunakan CD-ROM atau DVD-ROM sebagai alat penyalur
multimedia. terdapat juga mesin-mesin permainan yang menggunakan televisi
sebagai penyalur multimedia, seperti : sega, nintendo, playstation, x-box, dan
sebagainya dimana semua permainannya menggunakan elemen-elemen
multimedia.
4. tempat umum : aplikasi multimedia di tempat umum dapat
berupa kios informasi seperti yang terdapat pada hotel-hotel, pusat
perbelanjaan, museum, pusat hiburan dan sebagainya. aplikasi-aplikasi tersebut
dapat berguna untuk memberikan informasi-informasi dan bantuan mengenai tempat
yang bersangkutan. misalnya kios informasi pada pusat hiburan yang memberikan
letak-letak suatu toko atau sarana hiburan yang terdapat dalam cakupan wilayah
kios tersebut.
sumber
1. duapan simanullang okto ''aplikasi multimedia"
http://okto-sumberdayaalam.okto.blogspot.com/2012/04/aplikasi multimedia.html,
di unduh pada tanggal 06-10-2012, pukul 22.16
2. http://id.wikipedia.org/wiki/multimedia, di unduh pada
tanggal 06-10-2012, pukul 22.20
3.
http://teguh-prasetio.blogspot.com/2011/02/pengertian-dan-aplikasi-multimedia.html,
di unduh pada tanggal 06-10-2012, pukul 22.28
Tidak ada komentar:
Posting Komentar